1. Reality Club - 2112
https://www.youtube.com/watch?v=M9-amTqnw9M Lagu ini bercerita tentang sepasang kekasih yang menjalin masa romansa mereka sewaktu muda. Namun mereka akhirnya berpisah karena perbedaan kepercayaan yang dimiliki masing-masing individu. Walaupun sudah lama tidak bersama, ketika mereka sudah lanjut usia, kenangan yang tertanam rupanya masih membekas di hati mereka. Di tengah musik, kalian akan mendengarkan narasi yang cukup pilu. Ada yang pernah mengalami?2. Diskoria - Serenata Jiwa Lara
https://www.youtube.com/watch?v=wO5H4n4m5_E Lagu yang berkolaborasi bersama Dian Sastrowardoyo dan Laleilmanino ini mengisahkan seseorang yang ditinggal tanpa alasan sehingga ia serasa ditelan dunia. Pada akhirnya, ia yang sudah putus asa merasa sendiri lagi. Dari awal musik yang terdengar, kamu justru akan merasa lebih semangat dengan beat yang ada pada tembang satu ini.3. Okin feat. Ocan Siagian - Ekspektasi
https://www.youtube.com/watch?v=3tAdFCGopqA Buat kalian yang tengah asik menghabiskan waktu karantina dengan salah satu aplikasi musik, TikTok pasti tidak akan asing dengan lagu satu ini. "Ekspektasi" mengisahkan kekecewaan seseorang yang berkenalan dengan wanita via instagram dan sudah terlanjur jatuh cinta. Namun yang terjadi adalah apa yang ia lihat tidak sesuai dengan kenyataannya. Pada lagu satu ini kalian akan mendengarkan suara Okin yang hanya muncul sekali yaitu, "Wadaw!" yang cukup ikonik.4. Skastra - Kembang Gula
https://www.youtube.com/watch?v=xDfzO1WbUQU "Duhai, manisnya bibirmu bagai kembang gula Oh sayang, sayang, lentik lidahmu bercabang dua" Melalui penggalan lirik awal "Kembang Gula" sudah dapat dipastikan bahwa karya Skastra satu ini membahas tentang ucapan seseorang yang hanya manis di bibir saja. Sama seperti tembang "Ekspektasi" yang mengusung aura kekecewaan, balutan musik ska yang slow "Kembang Gula" ini mampu membuat kamu berjoget sepanjang lagu.5. LANY - The Breakup
https://www.youtube.com/watch?v=fm9dWLDAN2k Berbicara mengenai kondisi yang akan jauh berbeda setelah patah hati, karya LANY satu ini tidak akan membuat kamu semakin larut dalam kesedihan, loh! Tidak hanya sebagai pelipur patah hati, lagu ini juga memotivasi kamu untuk semakin maju dan move on dengan kesedihan seperti pada salah satu penggalan liriknya yang berbunyi "Cause once you let it go, you better know it’s gone". Tidak harus menunggu bersedih atau patah hati, kelima lagu ini juga cocok kamu dengarkan dalam kondisi apapun, khususnya ketika kamu sedang ingin berdansa dan bersenang-senang di tengah pandemi seperti ini. Semangat dan jaga kesehatan selalu ya semua!