Bicaramusik.id

Banner 728 X 90
Selamat Ulang Tahun Rick Wakeman 'YES'
  • By : Bicara Musik
  • 2017-05-18

Selamat Ulang Tahun Rick Wakeman 'YES'

10405471_310680062474007_958815541650831237_n

Bicara Musik - Richard Christopher Wakeman lahir pada 18 Mei 1949 di Perivale, London. Rick Wakeman dikenal sebagai pemain keyboard band progresif rock legendaris YES. Awalnya, Rick berlatih piano klasik yang kemudian menjadi musisi pelopor keyboard elektronik yang sukses mengombinasikan genre rock dengan orkestra serta paduan suara. Rick membeli keyboard elektronik pertamanya, Minimoog dari aktor Jack Wild. Rick membelinya dengan setengah harga karena Jack Wild tidak tertarik untuk menggunakannya lagi. Rick juga memandu sebuah acara reguler radio di Planet Rock. [inlineAds] Pada 1970, Rick Wakeman bermain bersama Strawbs dan merupakan seorang musisi studio yang aktif mengiringi musisi legendaris seperti David Bowie, Cat Stevens hingga Al Stewart. Rick mengisi piano di lagu David Bowie bertitel Life on Mars? dan nomor Morning Has Broken milik Cat Stevens. Ia bergabung dengan Yes pada 1971, setelah keyboardis sebelumnya, Tony Kaye dipecat dari Yes karena sering menolak bermain instrumen selain organ. Album pertama Rick Wakeman dengan Yes adalah Fragile yang dirilis pada 1971 di Inggris dan dirilis pada 1972 di Amerika. Album terakhir Rick Wakeman dengan Yes adalah Tales from Topographic Oceans yang dirilis pada 1973. Rick juga ikut mengisi?di album studio Close to the Edge (album Yes favoritnya). Rick meninggalkan Yes ketika tengah menjalani tur album Tales from Topographic Oceans. Selama bersama Yes, Rick juga merilis album solo pertamanya, The Six Wives Of Henry VIII, yang menampilkan keahliannya dengan berbagai instrumen seperti keyboard elektronik dan akustik. [relatedPosts] https://www.youtube.com/watch?v=05k8DgEXZXM
Banner 300x600

RELATED BERITA

RELATED BERITA