Bicaramusik.id

Banner 728 X 90
The 11th Music Gallery Mengangkat Tema "An Unspoken Euphony", Menjadi Tempat Para Artis Berinteraksi dengan Penonton
  • By : Bicara Musik
  • 2021-05-24

The 11th Music Gallery Mengangkat Tema "An Unspoken Euphony", Menjadi Tempat Para Artis Berinteraksi dengan Penonton

Bicaramusik.id – Festival musik tahunan Music Gallery akhirnya kembali lagi dengan acaranya yang ke-11! Bertemakan “An Unspoken Euphony”, 11th Music Gallery ingin menyorot pentingnya keberagaaman hasil karya dari berbagai artis. Tema “An Unspoken Euphony” ini didapatkan dari para artis yang melakukan konser solo dengan konsep intimate, dimana mereka melakukan interaksi dengan para penontonnya. Dari situ, Music Gallery ingin menggabungkan para artis dalam satu festival agar para penontonnya dapat menikmati makna musik yang disampaikan. Nabila Cahyarani (Project Officer) mengatakan bahwa mereka ingin menjadi wadah bagi para artis untuk menceritakan kisah-kisah mereka saat membuat musik. Selain itu, mereka ingin agar para penonton bisa mendengar cerita pengalaman dari artis favorit mereka selagi menikmati penampilan mereka. Bagi Raffly Genneva (Vice Project Officer), Music Gallery bukan hanya sekedar acara festival musik, dimana semua orang bisa bersenang-senang. Proses pelaksanaan acara ini merupakan hal yang terpenting dan berkesan. Mereka melewati masa-masa sulit saat menggabungkan ide-ide hebat yang akhirnya bisa menghasilkan acara yang bisa dinikmati para penontonnya. Hal yang membuat Music Gallery unik adalah mereka bisa menjadi batu loncatan untuk para musisi independen. Music Gallery bisa menjadi titik untuk merintis karier dan menunjukkan karya yang dimiliki. Contohnya, penampilan publik pertama yang dimiliki Pamungkas ternyata dilaksanakan pada 9th Music Gallery di tahun 2019. Lalu, ada juga band internasional seperti Honne. Mereka tampil di Indonesia untuk pertama kalinya pada 7th Music Gallery di tahun 2017. 11th Music Gallery akan dilaksanakan secara online lewat streaming di YouTube pada tanggal 12 Juni 2021. Pendaftaran untuk mendapatkan link dapat diakses di sini tanpa dipungut biaya. Tentunya, lineup 11th Music Gallery diisi oleh artis-artis yang menarik, seperti Coltrains, Elephant Kind, Voxxes, Hondo, dan artis lainnya yang akan diumumkan secara resmi. Selain memberikan penampilan dari para artis, tahun ini Music Gallery juga melakukan aksi galang donasi. Dengan kolaborasi bersama Pita Kuning dan Aksi Cepat Tanggap (ACT), hasil donasi akan disalurkan kepada masyarakat pra-sejahtera dan anak-anak pengidap kanker dari keluarga yang membutuhkan. Cek berita lainnya dari Bicara Musik di sini , yuk!
Banner 300x600

RELATED BERITA

RELATED BERITA