Bicaramusik.id

Banner 728 X 90
Thalia Amritha Rilis Single "Susah Lupa"
  • By : Bicara Musik
  • 2021-02-16

Thalia Amritha Rilis Single "Susah Lupa"

Bicaramusik.id - Menjelang hari kasih sayang, Thalia merilis sebuah single berjudul "Susah Lupa" yang menjadikan sebuah gambaran akan sulitnya melupakan. Single terbaru miliknya merupakan gambaran lain, di mana orang-orang merayakan hari kasih sayang dengan kegembiraan namun berbeda dengan Thalia yang menumpahkan kesedihan lewat single miliknya ini. Thalia berharap lagu ini bisa menemani setiap orang yang sedang merasa sendu di hari kasih sayang.

Thalia Amritha merupakan penyanyi solo pendatang baru yang sempat memenangkan sebuah acara bernama Di Rumah Aja Challenge 2. Single "Susah Lupa" ini adalah hasil ciptaan dari Pika Iskandar di mana dirinya merupakan seorang produser musik, musisi, serta komposer. Nama Pika sendiri juga sempat dikenal karena keterlibatannya dalam menciptakan lagu untuk beberapa musisi terkenal seperti single "Pura-pura Lupa" oleh Mahen. Thalia sendiri mengungkapkan rasa bersyukurnya karena bisa bekerjasama dengan Pika di single miliknya ini dan Thalia sendiri mengatakan bahwa ini pengalaman terbarunya yang tidak bisa dilupakan. “Thankfully, aku di-direct sama Kak Pika yang super duper keren, dan aku merasa sangat terbantu mendapat mood lagu yang dimau. Overall, seru, sih, new experience, dan aku puas juga sama hasilnya,” ucap Thalia. Single ini merupakan pengalaman terbaru Thalia karena proses rekamannya cukup dalam dan harus melibatkan perasaan serta suasana hati yang tulus, agar para pendengarnya juga dapat merasakan isi dari lagu tersebut. “Menurutku, lagu ini sangat meaningful, karena aku yakin banyak sekali orang yang pernah ada di posisi ini. Menceritakan tentang seseorang yang susah melupakan orang yang dia sayang setelah ditinggalkan,” lanjut Thalia. Lewat Single "Susah Lupa" ini, Thalia berharap mendapatkan sebuah sambutan hangat dari para pendengarnya. “Semoga lagu "Susah Lupa" sebagai lagu perdanaku as a solo singer, bisa diterima banyak orang, banyak yang suka dan relate sama lagunya, di semua digital platform juga banyak yang dengerin lagunya, banyak yang request juga di radio-radio,” tutup Thalia. Untuk memberikan semangat, Thalia akan membagi-bagikan 100 mawar biru ke beberapa pekerja seni mulai dari rekan rekan artist musisi hingga Influencer pada 30 Januari hingga 1 Februari 2021 kemarin. Warna biru pada bunga mawar itu sendiri memiliki arti yang melambangkan suatu ketidakmungkinan yang dapat terjadi. Jika dipikirkan secara genetika, mustahil ada bunga mawar bewarna biru, namun berkat keahlian dan kreativitas manusia, ketidak mungkinan tersebut dapat terjadi. Single terbaru Thalia Amritha sudah bisa kalian dengarkan di seluruh layanan musik digital. Yuk, langsung aja dengein! https://youtu.be/GpygyWDdhv8
Banner 300x600

RELATED BERITA

RELATED BERITA