Bicaramusik.id

Banner 728 X 90
Rayhan Noor dan Agatha Pricilla, Kolab Lagi di “Sick in Love”
  • By : Bicara Musik
  • 2020-10-05

Rayhan Noor dan Agatha Pricilla, Kolab Lagi di “Sick in Love”

Bicaramusik.id – Pada Jumat (2/10) lalu, duo Rayhan Noor dan Agatha Pricilla kembali merilis single terbarunya. Karya tersebut bertajuk “Sick in Love”. Menurut keduanya, lagu “Sick in Love” bercerita tentang pasangan yang memutuskan untuk berpisah. Padahal, sebelumnya pasangan tersebut sudah bermimpi akan menjalin hubungan hingga tinggal bersama. Lagu ditulis langsung oleh Rayhan Noor dan Agatha Pricilla sendiri. Keduanya memang merencanakan penulisan lirik yang dibuat gamblang. Ketika orang lain mendengarkan lagu ini, mereka ingin orang lain untuk langsung paham tanpa harus berpikir panjang. Dalam proses produksi lagu ini, Rahyan Noor membuat musiknya bernuansa ‘hangat’ mesti mengisahkan tentang patah hati. Inspirasinya datang dari soundtrack film-film romantis. Ada A Walk to Remember (2002) dan The Holiday (2005). Meskipun sulit untuk menjelaskan perasaan hangat tersebut, namun dapat dirasakan ketika mendengarkan lagu terbarunya. Pria yang juga merupakan bagian dari band Lomba Sihir itu, mengaku bahwa lagu “Sick in Love” serupa dengan lagu mereka sebelumnya yang berjudul “Colors”. Di lagu kedua duo Rayhan Noor dan Agatha Pricilla, gitar akustik masih mendominasi lagu ini. Dengan tambahan sentuhan gitar elektrik, serta dilengkapi oleh perkusi, kehangatan dari lagu ini terasa sampai ke hati. https://youtu.be/X-aJncgwOnM Sebelumnya, lagu “Colors” yang mereka rilis belum lama ini juga disenangi masyarakat. Agatha Pricilla mengungkapkan bahwa pembuatan “Colors” saat itu mempengaruhi pembuatan lagu “Sick in Love”. Dengan adanya acuan dari berbagai aspek, proses kreatif pun dilakukan. Setelah selesai dengan lagu “Colors”, mereka langsung melanjutkan lagu terbarunya hingga saat ini mengudara. Kabarnya, kedua lagu “Colors” dan “Sick in Love” merupakan bagian dari mini album yang akan digarapnya. Berisikan enam lagu, lagu-lagu sebelumnya merupakan jembatan menuju mini albumnya. Mereka pun membocorkan bahwa proses penggarapan mini album hingga saat ini sudah mencapai 70 persen. Meskipun belum ada judul album yang dijelaskan, sejumlah lagu lainnya sudah memasuki tahap akhir produksi. Sudah tidak sabar nih! Yuk, simak terus berita musik terkini agar tidak ketinggalan. Ikuti media sosial dan situs Bicara Musik ya!
Banner 300x600

RELATED BERITA

RELATED BERITA