Bicaramusik.id

Banner 728 X 90
Puff Punch Ungkap Keresahan Karantina pada “Can We Go Out Now?”
  • By : Bicara Musik
  • 2020-09-16

Puff Punch Ungkap Keresahan Karantina pada “Can We Go Out Now?”

Bicaramusik.id – Bicara tentang grup musik indie di Indonesia memang tak ada habisnya. Satu lagi dari Jakarta, yakni Puff Punch merilis mini albumnya bertajuk “Can We Go Out Now?”. Vokalisnya adalah adik perempuan dari Fathia Izzathi yakni ini Farisha Aqilah. Ternyata, darah sebagai musisi mengalir di keluarganya. Puff Punch merasa tahun ini seperti pembunuh harapan dan mimpi. Seharusnya, banyak hal yang dilaksanakan bersama namun tertunda karena keadaan. Semua orang harus berdiam di rumah akibat pandemic yang tak kunjung usai. Maka dari itu, “Can We Go Out Now?” merupakan karya yang lahir dari kegelisahan dewasa ini “Rumah yang biasanya menjadi tempat istirahat terakhir setelah hari yang panjang, kini menjadi tempat dimana segala bentuk kehidupan berjalan. Ada yang kini sudah mulai berdamai dengan kondisi ini, namun banyak juga yang merasa makin terpuruk karena karantina ini,” tulis Puff Punch pada rilis pers. Penggarapan mini album pertama mereka dilakukan beberapa bulan ini. Semua lagu ditulis dan direkam selama masa karantina. Farisha, Rifqi Ramadhan, Nabyl Rahardjo, Miraj Al Dzahabi, dan Rima Cahya menyatukan ide walau hanya bertemu secara virtual. “Sebenarnya pengerjaan EP ini sedikit intense sih karena kita bener-bener harus bisa bekerja dengan kemampuan dan alat yang lumayan terbatas” ujar Rifqi, gitaris grup musik garage pop ini. Mereka berharap, pendengar “Can We Go Out Now?” bisa memperdulikan keadaan orang-orang di sekitarnya. Mengingat kita sedang mengalami situasi yang buruk tahun ini. https://open.spotify.com/album/5CMfG1iC3hX4IbEwPjLCEt?si=5Xy_M6n3Tcu9JF0Jt3zPBw Simak berita musik terbaru lainnya di media sosial dan situs Bicara Musik!
Banner 300x600

RELATED BERITA

RELATED BERITA