Bicaramusik.id - Setelah menjanjikan akan melepas album mini
saat merilis "Pitaloka" beberapa waktu lalu, Ranu Pani akhirnya melepas EP berjudul
Keberangkatan pada Jumat (28/2). "Pitaloka" sendiri menjadi nomor pembuka dalam album berisi empat trek dengan nuansa pop bercampur psikadelia tersebut.
https://open.spotify.com/album/3WDLMjUfYnlwFkgASQf0gv?si=3q100umTSbuVfzm-BSvYnw
Keberangkatan sendiri menandai kompilasi karya debut mereka. Judul tersebut dipilih sesuai dengan permulaan dari sejarah berkarya Ranu Pani.
"Garis besar EP
Keberangkatan ini adalah tema yang pada umumnya menjadi bahan kontemplasi manusia pada dirinya sendiri terhadap peristiwa-peristiwa kehidupan seperti kisah yang telah berlalu,kehilangan, rasa jatuh cinta, dan jatuh bangkit dalam mengejar harapan," tulis unit
psychedelic pop yang diisi oleh Upi Majid (gitar,vokal), Miraj Al Dzahabi (drum), Ichsan Pramadi (bas), dan Haydar Narendadhipa (
keyboard) dalam keterangan persnya.
Selain merilis "Pitaloka", sebelumnya, Ranu Pani telah terlebih dahulu mengeluarkan
double single berjudul "Kandas Lalu/Hilang Kemana.