Bicaramusik.id – Seluruh dunia sedang diterpa musibah yang memengaruhi segala aspek kehidupan. Akibat sebuah virus yang kita sebut Covid-19, masyarakat diharuskan menjaga jarak dan tak beraktivitas di luar rumah. Alhasil, intensitas bertemu dan bercengkrama dengan teman-teman pun berkurang.
Perasaan suntuk terus menghantui selama berbulan-bulan, terutama bagi mereka yang tak bisa kembali pulang. Terjebak di tempat perantauan, sulit mendapatkan izin untuk kembali. Bahkan, ada pula yang melewatkan momen-momen penting yang seharusnya dilalui bersama tahun ini.
Selain rindu kampung halaman, pasti pusing juga memikirkan situasi dan kondisi, bukan? Sebagian besar perantau mungkin merasakan ketakutan yang sama menghadapi Covid-19, seperti timbul rasa khawatir terhadap keluarga. Harapan demi harapan ditujukan agar segalanya segera membaik.
Tetapi, berhenti dulu untuk memikirkan yang buruk karena kita butuh relaksasi. Berikut lima lantunan yang bisa membawamu kepada suasana rumah atau menjadi kuat di tanah rantau!
- Strange Land oleh NIKI ft Phum Viphurit
https://open.spotify.com/track/5DrCWAaQ8zklweBa9abFIu?si=zhD_nCk7QbKyH5fQbcxNsQ
Di lagu ini, NIKI dan Phum seakan menggambarkan sedang berada di tempat asing yang dikelilingi orang tak dikenal. Mereka merasakan kegalauan karena kini hidupnya seakan tidak sama seperti sebelumnya. Namun, penggalan lirik “I’m the hero of my hometown” bisa menjadi motivasi para perantau untuk tetap kuat menjalani keadaan. Seperti yang kita ketahui bahwa NIKI yang berasal dari Indonesia pun sedang berkarir di luar negeri.
Strange Land memiliki versi akustiknya yang hanya dinyanyikan NIKI, dan sudah ditonton 1 juta kali di
YouTube mengalahkan versi aslinya.
- Di Beranda oleh Banda Neira
https://open.spotify.com/track/7qgjglHKPJF1l9iID7l3UM?si=EXrtl9v4RhG9bZs8pmk3gQ
Banda Neira yang memutuskan berpisah beberapa tahun lalu memiliki lagu-lagu yang menenangkan hati. Salah satunya
Di Beranda yang memiliki nuansa seakan sedang berdialog dengan orang tua di rumah. Isi hati para perantau pastinya tercurahkan jika mendengar lagu ini.
Di Beranda mungkin bisa membuat air mata keluar atau menjadi lebih tenang karena menjadi sebuah harapan kalau orang tua baik-baik saja kamu tinggalkan sementara. Lagu berdurasi enam menit ini merupakan trek kedelapan di album pertama Banda Neira,
Berjalan Lebih Jauh.
- Homesick oleh Dua Lipa
https://open.spotify.com/track/5E5MqaS6eOsbaJibl3YeMZ?si=at_w7rmYTEuJS_KNfU9LzQ
Selain rindu dengan orang tua, pasti rindu juga dengan pacar jika menjalani hubungan jarak jauh. Lagu ini cocok untuk para perantau yang merasa kesepian meskipun mimpinya sudah terwujud karena tak bisa disamping orang yang disayang. Setelah mendengar
Homesick, rasa ingin segera pulang pasti ada tetapi jangan sampai sedih berlarut ya. Dua Lipa sudah sukses mendapat 9,1 juta penonton untuk lagu ini di
YouTube.
- Ku Kan Pulang oleh Dialog Dini Hari
https://open.spotify.com/track/5QTiQWnEunJ0gumNrTDkFw?si=Ft-6JhFlT3qq79woQ_qypQ
Grup musik asal Bali ini membuka lagu
Ku Kan Pulang dengan sebuah lirik interogatif, menanyakan apakah ia sudah lama pergi sehingga banyak waktu yang terbuang. Namun, lirik lainnya menyiratkan agar orang tua sabar menunggu di rumah, karena anak yang merantau pasti akan pulang. Seperti yang mungkin dirasakan para perantau yang ingin kembali namun tidak tahu kapan karena menunggu kabar terkini mengenai Covid-19. Lagu ini menjadi trek kesebelas di album
Beranda Dalam Hati yang rilis pada tahun 2009 lalu.
- Better Days oleh Elephant Kind ft Heidi
https://open.spotify.com/track/0P5b1NOiH7ptjklmz9cdio?si=atXnSuLdSQ2HNyjPkmLgsQ
“These are the better days. If not today, must be tomorrow” merupakan penggalan lirik yang mengajak pendengarnya untuk optimis. Dengan adanya pandemi ini menjadi hal yang berat bagi banyak orang, tetapi jangan sampai kita larut dalam pikiran yang buruk. Teruntuk para perantau, teruslah ucapkan harapkan supaya hari semakin membaik supaya bisa segera memeluk keluarga di rumah. Elephant Kind membantu kita bersemangat lagi dengan
Better Days yang telah diputar 2,4 juta kali di
Spotify.
Simak
berita musik ter-
update lainnya di media sosial dan situs Bicara Musik!
Penulis: Dyta Nabilah
Editor: Antie Mauliawati