Bicaramusik.id

Banner 728 X 90
Kemasan Rock And Roll "Juwita Malam" Ala Fleur! dan Bilal Indrajaya
  • By : admin
  • 2022-03-11

Kemasan Rock And Roll "Juwita Malam" Ala Fleur! dan Bilal Indrajaya

Bicaramusik.Id - Fleur! menggaet Bilal Indrajaya di single baru mereka yang berjudul "Juwita Malam", menyanyikan ulang dari karya besar sang maestro Ismail Marzuki. Lagu yang dirilis pada Jumat (11/3) ini, rencananya akan menjadi lagu pembuka di album Fleur! yang akan dilepas Mei 2022 mendatang.

"Juwita Malam" bukanlah lagu yang asing di telinga pendengar musik Indonesia, apa lagi sejak meledaknya "Juwita Malam" yang dibawakan Kris Biantoro denga versi jaz pop di dekade "60-an, membuat lagu yang telah berusia 75 tahun ini semakin sering diputar, dan dinyanyikan ulang oleh banyak musisi. Versi aslinya "Juwita Malam" direkam dengan iringan musik keroncong, dipadukan dengan suara Sang Maestro yang bulat dan lantang. Ada banyak versi lagu "Juwita Malam" mulai keroncong, pop, rock, jaz, cha-cha, bahkan progresif telah dibawakan. Kini trio wanita ini membawakannya dengan nuansa rock and roll yang kental.

Rock and roll yang membalut "Juwita Malam" versi Fleur! ini, amat terdengar baru dan racikannya pas di telinga. Fleur! bersama Bilal mencoba meramukan, dan merapikan ulang lagu antik ini menjadi semakin modern, meski tak menghilangkan unsur retro baik dari lagunya sendiri, maupun dari prinsip bermusik Fleur! dan Bilal. Mengawinkan vokal Bilal yang berat serta adukan musik Fleur! di "Juwita Malam" ini sangatlah selaras, majemuk dan bernuansa otentik dari akar lagu aslinya.

"Juwita Malam" merupakan single keempat Fleur!, setelah terakhir kali merilis lagu “Suara Disko” yang berkolaborasi bersama Diskoria dan Tara Basro pada Juli 2021 lalu. Di lagu ini Fleur! bekerjasama dengan rumah produksi Pancaran Sinema untuk menggarap video musiknya. Wacananya video musik ini akan dilepas 18 Maret 2022 mendatang, menggandeng aktor senior Pritt Timothy, Bagus Ade, dan Jeanneta Sanfadelia. Video musik ini nantinya disutradari oleh Dian Tamara, serta Billy Saleh dan Tantyo Satria Wibowo bertindak sebagai produser. Membuat apik "Juwita Malam" ini tentu tak lepas dari olahan mixing dan mastering dari Viki Vikranta (Kelompok Penerbang Roket), dan diperindah secara visual oleh ilustrator Ilham Rambe.

Lagu antik bernuansa rock and roll ini sudah bisa didendangkan di semua platform musik digital, dan video liriknya sudah bisa disimak di Youtube resmi Fleur!. Hal menarik, jika kita memutar "Juwita Malam" ini dengan kecepatan 1.25, maka musiknya akan beritme lebih cepat, sangat semangat jika dibuat berdansa boogie woogie, bagai di sebuah bar yang redup, hanya lampu kuning  menyorot ke panggung. Sajian nostalgia kerena dan menakjubkan dari Fleur!, Si Dara Puspita Muda. Tabik.

Penulis: Mozza Mahardhika

Banner 300x600

RELATED BERITA

RELATED BERITA