Bicaramusik.id – Amabel Odelia, anak bungsu dari diva Indonesia, Ruth Sahanaya, mencoba peruntungannya di industri musik. Ia merilis lagu perdana bersama Garry Armando. Mereka membuat karya easy listening yang menggambarkan kisah cinta pasangan muda. Lagu bertajuk Damba diproduseri oleh Ivan Edbert dengan nuansa RnB. Uniknya, penggarapan lagu dilakukan secara jarak jauh karena pandemi. Amabel berada di Jakarta, sedangkan Garry di Sydney. Tujuan lagu ini ialah memberi kekuatan pada masyarakat untuk terus menebar cinta dan kebaikan. Pada dasarnya, Damba merupakan lagu hubungan jarak jauh (LDR) yang tidak sehat. Kedua pasangan sudah tertarik dengan orang lain. Mereka tahu bahwa hal itu salah, tetapi tetap percaya kalau tidak bisa memilih siapa dan kapan mencinta. Pasangan itu juga beranggapan perasaan dapat datang dan pergi sesuka hati. “Thank you untuk @ivanedbert dan @garryarmando udah kasih aku kesempatan untuk nyanyiin lagu mereka yang sangat seruu!! dan thank you untuk semua orang yang udah bekerja keras bikin lagu ini the way it is right now! forever grateful for all of u,” tulis Amabel di laman Instagram. Pertemuan Amabel dan Ivan pertama kali saat acara teater musikal di Sydney. Penyanyi pendatang baru ini memang aktif menjadi performer teater. Namun, kini ia sadar passion lainnya yaitu sebagai penyanyi. Bahkan, ia sudah tampil pada beberapa acara musik “Soundquriang 2019 “ dan “Chromatic Intimate Night” di Sydney. Kembalinya Amabel ke Indonesia saat ini malah berbuah manis. Ia melahirkan single pertamanya pada hari ulang tahunnya. Semoga, Damba bisa menjadi batu loncatan Amabel dan Garry sebagai penyanyi sukses, ya! Ingin tahu informasi terbaru dari musisi lokal atau mancanegara? Yuk cek berita musik ter-update lainnya di media sosial dan situs Bicara Musik!