Musik
hip hop sudah lama mewarnai Indonesia, dan semakin banyak pula musisi yang datang untuk meramaikan skena ini. Warren Hue yang berasal dari Jakarta adalah salah satunya. Musisi
hip hop atau
rapper kelahiran tahun 2002 ini mulai membuat musik di kamarnya saat berusia 16 tahun, dengan nama Warrenisyellow. Ia mengaku bahwa nama itu juga sempat ia gunakan untuk keperluan
gaming-nya dan menjadi identitas diri sebagai orang Asia. Namun, Warren akhirnya memutuskan untuk menggantinya karena ia ingin masuk ke dunia musik dengan serius. Lagu
remix "Womp Womp" dari
rapper Amerika Serikat Valee pun menjadi karya pertama Warren, dirilis pada tahun 2018 lewat SoundCloud. Di tahun 2019, Warren pun berhasil merilis album
SUGARTOWN, yang merupakan hasil kolaborasi dengan Chasu sang produser Korea Selatan.
Pada tanggal 3 Desember 2020, 88rising sempat menggelar festival musik
online yang bernama Double Happiness Winter Wonder Festival. Warren pun mendapat kesempatan untuk tampil pada festival tersebut. Sampai saat ini, Warren menjadi artis ke-4 dari Indonesia yang bergabung dengan label 88rising.
Single yang berjudul "Freaks" menjadi lagu kolaborasi pertamanya dengan grup Jepang yang bernama Atarashii Gakko! di bawah label tersebut. Kemudian, lagu "Omomo Punk" pun menandakan debut Warren yang dirilis pada tanggal 30 Maret 2021.
Lagu "Till I Collapse" dari Eminem rupanya menjadi inspirasi Warren sebagai seorang
rapper. Ia mengaku jatuh cinta dengan lagu
hip hop setelah mendengarkan lagu tersebut. Dari situ, Warren mulai mendengarkan musisi lain seperti Tyler The Creator, Earl Sweatshirt, dan Kanye West. Musisi Indonesia seperti Rich Brian dan BAP./Yosugi pun turut menginspirasi Warren
.
Selain musik, Warren juga punya minat di dunia
fashion karena orang tuanya yang bekerja di industri garmen. "Aku dibesarkan dengan mengenal
fashion. Bukannya aku tahu banyak soal itu ya, tapi aku ingin terus bereksperimen dengan gayaku dan tampil keren," katanya.
Di bulan Mei 2021, Warren berhasil merilis lagu "California" bersama Rich Brian dan NIKI. Lagu ini dibuat sebagai bentuk apresiasi mereka terhadap daerah California yang disebut juga sebagai "Golden State".
BIODATA
Nama Musisi : Warren Hue
Asal : Jakarta
Genre Musik :
Hip hop
Tahun Aktif : 2018 – Sekarang
Label Rekaman : 88rising
Source:
Kumparan
Milzeru.com
Simak profil artis lainnya dari Bicara Musik
di sini, yuk!