“
Kan ku persembahkan sekuntum mawar/Aku di Matraman/Kau di Kota Kembang”
Lirik di atas merupakan
anthem wajib yang tidak bisa dilewatkan untuk dinyanyikan ketika band new wave terbaik asal Jakarta sedang memecahkan panggung di mana pun itu berada. Tidak ada yang bisa menahan para penonton untuk menyanyikan “Matraman”, salah satu lagu yang membuat nama The Upstairs naik melejit ke angkasa.
Aliran
new wave tidak pernah menjadi salah satu favorit para pencinta musik saat itu. Tapi ketika The Upstairs membawakan gaya itu di atas panggung dan di dalam bilik rekaman, sulit untuk tidak mendengarkan lagu-lagu mereka. Ketika The Upstairs sedang naik daun di ranah indie, aliran metal dan emo pun juga sedang mendapatkan sorotan. Namun dengan perjuangan bersama, mereka bisa menjadi salah satu raja pensi. Bahkan ketika mereka merilis
Matraman (2004) dan
Energy (2006), popularitas mereka sangat sulit untuk disamai band lain.
“Apakah Aku Berada Di Mars atau Mereka Mengundang Orang Mars”, “Matraman”, “Disko Darurat” dan “Terekam (Tak Pernah Mati)” adalah empat lagu yang hukumnya wajib untuk dibawakan oleh mereka. Selain bernyanyi bersama, para Modern Darlings (sebutan untuk penggemar The Upstairs) selalu berada di garis terdepan untuk berjoget ria sesuai arahan Jimi Multhazam.
Seiring berjalannya waktu, bongkar pasang personil pun akhirnya dirasakan oleh The Upstairs. Keluarnya sang drummer Beni Adhiantoro dan bassist Alfi Chaniago membuat mereka sempat goyah. Untungnya,
Magnet! Magnet! Yang dirilis pada tahun 2009 membuat orang-orang tetap mengingat jasa band ini dalam mengiringi masa SMA mereka.
Katalika (2012) dan EP
Semburat Silang Warna (2018) semakin mengokohkan The Upstairs.
Walau ada masalah di masa lalu, pergantian era sekaligus selera musik yang berubah mengikuti perjalanan zaman, The Upstairs tetap diingat sebagai salah satu ujung tombak mematikan pergerakan musik indie Jakarta yang mengubah peta blantika musik Indonesia. Sesuai apa yang dinyanyikan Jimi, “
Semua terekam/Tak pernah mati”, jasanya tidak akan pernah mati.
Biodata
Nama Grup : The Upstairs
Nama Personel : Jimi Multhazam, Kubil Idris, Krishna Sukarya, Ryan Gajah
Asal : Jakarta
Genre Musik : New Wave
Tahun Aktif : 2001 – Sekarang
Perusahaan Rekaman : Langen Srawa
Website : -
Sources
Wikipedia
CNN Indonesia
Simak
profil artis lainnya pada situs Bicara Musik!