Bicaramusik.id

Rahmania Astrini
  • By : Bicara Musik
  • 2021-08-13

Rahmania Astrini

Rahmania Astrini atau Astri adalah salah satu nama musisi muda yang mencuri perhatian dunia musik Indonesia. Lahir pada tanggal 4 Juli 2001, ia telah memiliki banyak karya yang mengagumkan. Tentunya, kecintaan Astri pada musik telah tertanam sejak kecil. Saat masih SD, ia berhasil mendapat juara 2 pada kategori menyanyi solo di Olimpiade Seni dan Bahasa Indonesia 2012. Selain bernyanyi, musisi kelahiran Massachusetts, Amerika Serikat ini pun gemar bermain piano. Di tahun 2017, Rahmania Astrini sukses merilis single perdananya yang berjudul "Menua Bersama" lewat Warner Music Indonesia. Kesuksesan lagu ini dapat dilihat dari jumlah views video klipnya yang sampai sekarang memiliki lebih dari 2.000.000. Seperti beberapa musisi Indonesia lainnya, Astri pun menyanyikan ulang salah satu lagu Chrisye yang fenomenal, yaitu "Aku Cinta Dia". Perilisan cover ini sangat sukses, di mana Astri sukses menduduki tangga lagu populer di tahun 2018. Semakin serius dalam berkarya, di bulan Juli 2018 Rahmania Astrini pun merilis single berbahasa Inggris pertamanya yang berjudul "It's Amazing". Lagu ini sukses membuatnya menduduki tangga lagu populer di 6 negara. Bahkan, setelah itu Astri pun sukses memenangkan AMI Awards 2019 untuk kategori Best R&B Solo Artist. Rahmania Astrini pun tidak ketinggalan untuk hadir di dalam soundtrack film. Pada tahun 2019, Astri mendapat kesempatan untuk mengisi album soundtrack Dilan 1990-1991. Bersama The Panasdalam Bank, ia menyanyikan lagu "Barangsiapa" yang liriknya ditulis oleh Pidi Baiq. Kemudian di tahun 2020, Astri kembali hadir di dalam album soundtrack Voor Milea untuk lagu "Tenang Saja". Selain menampilkan karya ciptaannya sendiri, Rahmania Astrini juga turut berkolaborasi dengan beberapa musisi internasional. Single-nya yang berjudul "Shush" ditulis bersama Toby Gad. Ia adalah penulis lagu yang pernah memenagkan Grammy dan pernah memproduksi beberapa hit records, seperti “If I Were a Boy” (Beyonce), "All of Me" (John Legend), “Big Girls Don’t Cry” (Fergie), dan lainnya. Di tanggal 21 Mei 2021, musisi asal Los Angeles Wafia pun merilis versi terbaru lagunya "Pick Me" yang dinyanyikan bersama Astri. Wafia merilis versi ini untuk merayakan ulang tahun pertama lagu tersebut dan sebagai hadiah untuk penggemarnya di Indonesia. Rahmania Astrini akhirnya berhasil merilis album mini pertamanya yang berjudul Adolescent. Dirilis pada tanggal 12 Februari 2021, album mini ini berisi 6 lagu, 2 di antaranya merupakan hasil kolaborasi bersama Leanne & Naara dan Monica Karina.   BIODATA Nama Musisi                 : Rahmania Astrini Asal                                 : Bandung Genre Musik                 : R&B Tahun Aktif                   : 2017 – Sekarang Label Rekaman            : Warner Music Indonesia   Source : Wikipedia Boleh Music Spotify Ayo, simak profil artis lainnya di website Bicara Musik!
Banner 728 X 90