Bicaramusik.id

FOURTWNTY
  • By : admin
  • 2018-11-27

FOURTWNTY

Band yang terbentuk sejak 2010 ini diproduseri oleh Roby Geisha. Fourtwnty memulai karya mereka dalam mini album berjudul Setengah Dulu. Mini album ini dirilis secara independen pada tanggal 5 desember 2014 dalam acara JakCloth Year End Sale ini dapat didengarkan melalui soundcloud di situs berikut. Album ini hanya awal dari upaya mereka untuk menyebarkan pesan toleransi, perdamaian dan pluralisme melalui karya-karya mereka. Satu tahun setelah mendapat sambutan baik di album pertama, Fourtwnty kemudian merilis album kedua pada bulan Mei 2015 dengan judul Lelaku. Album Lelaku terdiri dari 9 lagu yang kemudian menjadikan band tersebut. Melalui album Lelaku, mereka bermaksud mendefinisikan perdamaian toleransi dan keragaman. Pada tahun 2017, Fourtwnty semakin dikenal karena salah satu lagu yang berjudul Zona Nyaman dipercaya untuk menjadi salah satu original soundtrack film Filosofi Kopi 2: Ben & Jody. Tidak berhenti sampai di situ saja, mereka juga kembali merilis album ketiganya yang berjudul Ego & Fungsi Otak pada bulan April 2018 dengan 7 lagu di dalamnya. Judul album yang cukup unik dan menarik ini memiliki judul lagu yang tidak biasa pula. Penasaran seperti apa lagu-lagunya? Coba dengarkan sendiri ya!


BIODATA

Nama                              : Fourtwnty

Nama Personel             : Ari Lesmana, Nuwi dan Roots

Asal                                 : Jakarta

Genre Musik                 : Folk

Tahun Aktif                   : 2010 - Sekarang

Perusahaan Rekaman : Label Independent

Website                          : -


Source :

last.fm

jadiberita

  Simak profil artis lainnya pada situs Bicara Musik!

Banner 728 X 90