Bicaramusik.id

Banner 728 X 90
The Williams Rilis Single Terbaru Berjudul "The Wanderer Tune" Bersama Keke Allysha
  • By : Bicara Musik
  • 2021-08-09

The Williams Rilis Single Terbaru Berjudul "The Wanderer Tune" Bersama Keke Allysha

Bicaramusik.id — Tema eksistensialisme adalah tema yang menarik untuk diceritakan, setidaknya bagi The Williams. Di masa-masa kehebohan pandemi saat ini, The Williams memilih untuk menceritakan tentang perenungan jati diri. Mereka menuangkannya dalam lagu “The Wanderer Tune”, berisi tentang seorang pengembara yang ingin mencintai dirinya sendiri. Namun, ia pun berujung pada pencarian yang tak pernah selesai. Gambaran ini terdengar dalam lirik “I travel so far to where you are, but you're still too far, I'll never find...” https://open.spotify.com/track/3XVy47Qp9kfh8X5hDACkmf?si=-HlN7zCqQmqQy_MvT6BL4A&utm_source=copy-link&dl_branch=1 Dibentuk pada tahun 2009 di Medan, awalnya The Williams terdiri dari Eka Sitio (vokal, gitar), Yosi Sinaga (bass), Erwin Sinaga (gitar), dan Bagus Heru (drum). Setelah melakukan "bongkar pasang" anggota, sampai sekarang grup musik ini pun terdiri atas Eka Sitio (vokal), Tengku Ariy (gitar), Bona Nadeak (gitar), dan Fariz Ilham (bass). Dalam bermusik, The Williams memilih aliran alternative rock dengan subgenre ala Britpop. Mereka telah melepas 3 single selama tahun 2009 hingga 2013, yaitu "Morrissey" (2010), "Why" (2010), dan "Moody Moodpacker" (2013). Setelah melakukan hiatus panjang, di awal tahun 2021 The Williams pun kembali berkarya dan melepas single "Felicia". Lagu “The Wanderer Tune” yang ditulis oleh Eka Sitio menjadi single kedua pada tahun ini. Mereka mengajak Keke Allysha, mantan personel Shadowplay dan vokalis kenamaan asal Medan untuk berkolaborasi di sini. The Williams pun memercayai Tengku Ariy Dipantara (produser Ringo Records) dalam proses perekaman, mixing, mastering, dan publikasi "The Wanderer Tune". https://www.youtube.com/watch?v=__nG6g8qZl0 Bagi The Williams, sampul artwork “The Wanderer Tune” terinspirasi oleh gaya dari The Smiths. Untuk musiknya, mereka mengusung progresi chord nuansa Britpop dengan lirik yang lugas. Lagu ini pun dibalut dengan sound 1980-an ala jangle pop, seperti R.E.M, The La’s, The Byrds, dan tentunya The Smiths. Lagu ini bisa membuat pendengarnya bernostalgia di tengah-tengah maraknya musik dengan instrumen elektronik. Baca berita terbaru lainnya dan simak profil musisi favoritmu di website Bicara Musik, yuk!
Banner 300x600

RELATED BERITA

RELATED BERITA