Bicaramusik.id

Banner 728 X 90
Take Over9 Menggebrak dengan 'Jangan Modus'
  • By : Bicara Musik
  • 2017-07-18

Take Over9 Menggebrak dengan 'Jangan Modus'

cover single TAKE OVER9 Bicara Musik - Take Over9 belum lama ini menggebrak kancah musik Tanah Air dengan merilis single 'Jangan Modus'. Take Over9 yang terdiri dari Adung (gitar), Bagus (gitar), Gatot (bass), Joe (drum) dan Windy (vokal) mengusung musik rock sebagai debut perdana mereka di blantika musik Indonesia. ?Rock nggak pernah mati. Dan rock adalah jiwa kami,? kata Adung yang bersama Joe pernah menjuarai festival musik rock yang digelar Log Zhelebour pada 2004 lalu. ?Take Over menjadi juara kedua,? jelas Adung. Setelah 12 tahun berlalu, pada September 2016, Take Over mengalami reborn dengan sejumlah penyegaran. ?Nama Take Over menjadi Take Over9,? ujar Adung. ?Angka 9 kami tambahkan, karena angka 9 adalah yang tertinggi. Namun kami menyebutnya sebagai angka yang bijaksana. Karena kami berharap bisa bijaksana di musik,? tambah Gatot. ?Di samping itu, angka 9 dipilih sebagai pengingat atas momentum itu yaitu tanggal 9, bulan 9, tahun 2016 (Kalau dijumlah 9),? papar Windy. [inlineAds] Sebagai satu-satunya personel wanita, kehadiran Windy tak sekedar menyegarkan tampilan Take Over9. ?Windy juga memperkaya musik Take Over9, yang semula rock banget, menjadi rock mix,? seru Joe. Kalau biasanya Lady Rocker tampil "maskulin" dengan busana serba hitam, tidak begitu dengan Windy. Ia justru tampil girly dengan warna-warna cerah. ?Paling sering sih pink. Karena aku suka pink,? jelas Windy yang kini dijuluki sebagai Barbie Rocker. Nah, lagu Jangan Modus sendiri dibuat berdasarkan cerita Windy. ?Banyak orang yang ingin mendekati Windy, tapi semuanya cuma modus,? ujar Bagus, sang pencipta lagu. Jadi, meski Take Over9 baru berdiri, tapi musik dan aksi panggung mereka tak bisa dinggap sepele. Musik rock dipadu dengan pesona Windy Si Barbie Rocker jadilah Take Over9 yang istimewa. Lagu Jangan Modus sendiri juga melibatkan musisi-musisi senior yang namanya masih berkibar di industri musik Tanah Air, seperti Ully Dalimunthe, Indra Q dan Dedi (eks Naff). [relatedPosts] https://www.youtube.com/watch?v=hPzWsuhIAY8
Banner 300x600

RELATED BERITA

RELATED BERITA