Bicaramusik.id - Setelah merilis single pertama berjudul “Tersembunyi Rahasia” pada Juni 2018, lalu melakukan showcase di Jabodetabek & Jawa Barat untuk memperdengarkan secara langsung karya-karyanya, kini Riuh Sunyi merilis single kedua berjudul “Peluk”.
Notasi lagu “Peluk” ditulis bersama oleh pasangan musisi-penulis lagu, Fia dan Daniel Samarkand, di ruang keluarga mereka. Sementara lirik lagu ini, secara khusus ditulis Daniel untuk mengambarkan rasa rindunya terhadap hangatnya rumah, pelukan terbaik yang membasuh lelah dan menggenapkan kerinduan.
Dalam proses rekaman lagu ini, Daniel dan Fia yang sekaligus berperan sebagai produser dan penata musik, kembali melibatkan Dodit (Bass) dan Sevry (Drums). Fia sendiri mengisi lead dan backing vocal. Daniel, selain mengisi backing vocal juga mengisi gitar elektrik, akustik, piano dan synth.
Berbeda dengan single pertama yang cukup gemuruh, “Peluk” menawarkan kelembutan dan kehangatan tanpa kehilangan energi musik Alternative yang diusung Riuh Sunyi. Dibuka dengan gitar akustik dan notasi piano yang muram, sesaat kemudian drum beserta segenap instrumen musik lainnya luruh melebur bersama vokal Fia mengisahkan lirik “Peluk” yang tenang namun menghanyutkan.
https://www.youtube.com/watch?v=nYVVGGE1_38