Bicaramusik.id

Banner 728 X 90
Musisi Dunia Hadir di Ubud Village Jazz Festival 2016
  • By : Bicara Musik
  • 2016-08-07

Musisi Dunia Hadir di Ubud Village Jazz Festival 2016

ubud-village-jazz-festival-2016 Dengan menjunjung tinggi semangat kebersamaan dalam perbedaan dan keunikan musisi jazz itu sendiri, yang akhirnya menjadi sub tema Ubud Village Jazz Festival. Tahun ini, Ubud Village Jazz Festival kembali digelar untuk ke-4 kalinya. Ubud Village Jazz Festival 2016 akan digelar pada 12-13 Agustus 2016 di ARMA Museum dan Resort Ubud, Gianyar. Event ini menampilkan deretan musisi kelas dunia. Komitmen festival ini adalah menghasilkan serangkaian pertunjukan jazz yang unik dan berkarakter dengan melibatkan artis pendatang baru, musisi legendaris, dan sekelompok murid. [inlineAds] Musisi jazz legendaris dari Indonesia seperti Margie Segers, Oele Pattiselano, Glen Dauna, (yang akan tampil sebagai The Daunas bersama anaknya Rega dan Indra), Jeffrey Tahalele dan Arief Setiadi. Reuben Rogers, pemain bass kelas dunia yang telah bekerja sama dengan Wynton Marsalis, Roy Hargrove, Joshua Redman, dan Dianne Reeves, akan tampil bersama Peter Bernstein, salah satu gitaris jazz yang paling disegani dan menjadi inspirasi bagi banyak musisi. UVJF 2016 juga menampilkan LOUIS! Project dari Belanda dan Youn Woo Park Trio (Korea Selatan) akan turut meramaikan festival ini untuk pertama kalinya. Ada pula Ian Sionti Trio yang merupakan kerjasama dari Accion Cultural Espanola dan UVJF. Penampilan lainnya yaitu Julian Banks trio dari Australia, Yuko Shirota dari Jepang, Mia Samira, Salamander Big Band (Bandung), Bali Gypsi Fire, Joyfe Jazz Quintet dan East West Jazz Ensemble feat Gregory Gaynair (Jerman). Yuri Mahatma, selaku Co-Founder UVJF menjelaskan bahwa UVJF bukan hanya tentang pertunjukkan musik, tetapi juga event yang menyediakan 26 booth makanan, minuman, dan handycraft khas Bali. Juga tersedia program 1 jam Gratis Minum Wine yang disponsori oleh Plaga Wine. [relatedPosts] Tersedia 3 panggung pertunjukkan yang mengusung tema yang berbeda tiap panggungnya. Untuk ketiga kalinya UVJF giat mempromosikan pendidikan jazz di Indonesia. Bali Jazz Summer School akan diadakan selama tiga hari sebelum festival, dibagi menjadi 6 kelas musik yang berbeda yaitu drums, piano, vocal, saxophone, trumpet, dan bass. https://youtu.be/GrNtQaL2IRM
Banner 300x600

RELATED BERITA

RELATED BERITA