Bicaramusik.id - Saat itu, circa 2007/2008, sobat powerpop punk tanah air yang tidak hanya mendewa-dewakan Pee Wee Gaskins pasti familiar dengan band Hidden Message. Saat itu, Hidden Message digawangi oleh Bonar, Nawi dkk dan sempat merilis album Yesterday or Tomorrow (2008), yang menurut mereka merupakan 3 besar album lokal terbaik dalam genre serupa.
Sekarang, setelah sekian tahun Bonar sibuk mengeksplorasi musik lewat Kuas Cielo, Life Cicla dan Seerka, Bonar kembali ke “roots” bersama Rizky dan Allan, lahirlah Goodenough. Goodenough hadir dengan formula indierock/poppunk semacam Cartel, Motion City Soundtrack, etc yang mungkin sudah lama tidak kalian dengar 5 tahun belakangan ini, heck! buat Anxydad malah sudah 10 tahun. Menariknya Goodenough menyajikan racikan 2000-an dengan filler modern poppunk.
Ketika pertama kali mendengarkan preview album EP Goodenough yang baru saja rampung, Alongside, tanpa babibu Anxydad langsung meminta Bonar dkk agar mau kami riliskan. EP berisi 4 track ini akan menjadi kunci kebahagiaan kalian dalam menjalani rutinitas yang membosankan. Kalian dapat menikmati album yang singkat, padat, dan menyenangkan ini di Spotify, Apple Music, Deezer dan sejenisnya yang telah rilis di bulanj Juli 2019. Jika kalian beruntung rilisan fisik dalam bentuk CD masih tersedia di Anxydad Records.
https://www.youtube.com/watch?v=L-AV1hHCyGY