Bicaramusik.id

Banner 728 X 90
"Glimpse of Us", Elegi Susah Move On dari Joji
  • By : admin
  • 2022-06-18

"Glimpse of Us", Elegi Susah Move On dari Joji

Bicaramusik.id - Joji, penyanyi dari label 88Rising merilis single terbaru bertajuk "Glimpse of Us" pada Jumat (10/6) lalu. Single ini ditulis Joji bersama Connor dan Riley McDonough dari band pop-rock Amerika, Before You Exit.

https://open.spotify.com/track/6xGruZOHLs39ZbVccQTuPZ?si=8f2fdb091bc34a78

Joji menyajikan "Glimpse of Us" diiringi dengan piano penuh dari awal hingga akhir, sehingga tembang balada ini mengalun pilu menemani liriknya yang melankolis.

Seperti yang banyak dibahas warganet, lagu ini bak jam waktu yang membawa kita pergi ke masa lalu, masa di mana dia ada dalam pelukan. Seolah-olah membangunkan atau memantapkan, jika dia, sang mantan itu memang sulit dilupakan.

Pasti pembaca menyetujui seperti apa yang ditulis Joji dalam syairnya, "she'd turn the rain to a rainbow, why then, if she so perfect?" Bagaimana jika ini di posisi pembaca? Saat sedang terjatuh, hanya ada satu nama yang bisa membangkitkanmu, yaitu "dia".

Tapi kamu tersadar jika dia bukan milikmu lagi. Lantas, "do i still wish that it was you?" terlontar seperti orang sakit yang membutuhkan dokter dan obat terbaik. Di sini Joji mengingatkan jika laki-laki tak mudah melupakan seseorang yang pernah menetap, meski tidak pernah tetap.

Bahkan ketika telah memiliki kekasih baru sekalipun, mata sang mantan seakan tak pernah rela hilang dari tatapan. "Cause sometimes I look in her eyes, and that's where I find, a glimpse of us".

Di beberapa bar, Joji mengajak kita menanyakan kekasih sang mantan, apakah kekasih seperti kita yang dapat membuat sang mantan tertawa. "Does he laugh the way I did?”

Joji mengharapkan jika ini skenario hidup sang mantan, yang tak ada dirinya. Meski Joji masih berharap, kelak, sang mantan akan melihat wajah Joji di bola mata kekasihnya, seperti Joji yang melihat sang mantan di bola mata kekasih baru Joji.

"Glimpse of Us" memang pahit, tapi inilah sebuah kenyataan bahwa "aku hanya ingin melewatkan waktu dalam pelukanmu, dan berharap menemukan sekilas tentang kita,” seperti yang ditulis Joji di penutup lagunya.

Di kala beberapa rekan musisinya membuat lagu dengan dinamika roller-coster, penyanyi berdarah Jepang-Australia tersebut meyakinkan "Glimpse of Us" dengan sentuhan piano yang dominan dan statis saja.

Ibarat berjalan di sebuah gua yang dalam dan gelap, kita saling berpegangan tangan dengan mata tertutup, dan "Glimpse of Us" memantulkan suaranya di dinding gua yang dingin dan beku. Kita semakin jauh jalan ke dalam, bahkan kita tak tahu caranya keluar dari gua ini. Mungkin ini yang ingin diungkapkan Joji lewat "Glimpse of Us" yang membuat mantan dikenang dan selalu terkenang, elegi susah move on yang sulit dibantas kegalauannya.Penulis: Mozza Mahardhika

Banner 300x600

RELATED BERITA

RELATED BERITA