Bicaramusik.id

Banner 728 X 90
Chrisye “Rindu Ini”, Harta Karun yang Tersimpan Berpuluh Tahun
  • By : Bicara Musik
  • 2020-09-29

Chrisye “Rindu Ini”, Harta Karun yang Tersimpan Berpuluh Tahun

Bicaramusik.id – Dari sekian banyaknya karya yang telah dirilis, ternyata masih ada yang tersimpan. Lagu “Rindu Ini” dari almarhum Chrisye ternyata adalah lagu ‘andalan’ yang belum pernah dirilis sebelumnya. Selesai digarap di tahun 1992, kala itu, lagu tidak ikut dirilis dalam sebuah album. Namun setelah 28 tahun berlalu, pihak Musica Studios kemudian baru merilis lagu ini. Sebuah momentum juga bagi para pecinta musiknya karena bulan September adalah bulan kelahiran Chrisye. Lagu “Rindu Ini” merupakan lagu ciptaan Tito Soemarsono dan Cecep. Karyanya berkisah tentang seseorang yang sedang jatuh hati terhadap pasangannya. Saat itu terdapat banyak kerinduan yang menyelimuti. Meskipun ada cerita sedih di masa lalu, namun sosok itu tetap tulus mencintai sang kekasih kelak hingga akhir hayatnya nanti. Produser musik pada lagu ini, Dwiki Dharmawan, mengungkapkan, “Lagu ini diciptakan dengan menggunakan balutan teknologi keluaran awal 90-an yang terbilang modern pada masanya. Jika diperdengarkan dengan saksama, aransemen dan musiknya masih relevan dengan musik zaman sekarang." Ternyata, pada saat itu, proses pembuatan lagunya memakan waktu sekitar satu minggu. Indrawati Widjaja atau yang dikenal dengan Ibu Acin, selaku Executive Producer dari Musica Studios menjelaskan, “Pada masa itu, proses untuk memilih lagu ‘andalan’ tidaklah mudah. Lagu andalan biasanya terdiri dari beberapa lagu. Dengan begitu, diperlukan pertimbangan yang matang untuk memasukkan lagu andalan ke dalam rangkaian album selanjutnya.” “Lagu ‘Rindu Ini’ adalah salah satu lagu yang saat itu diunggulkan dan masih tersimpan rapi sampai saat ini. Musica Studios baru memutuskan untuk mengeluarkan lagunya sekarang, karena lagu ini dirasa memiliki materi bagus. Oleh karena itu, lagu ini juga akan bisa dinikmati oleh pecinta musik zaman ini,” tambah Ibu Acin. Karya ‘andalan’ yang sempat terpendam selama puluhan tahun ini akhirnya mengudara. Lagu “Rindu Ini” sudah dapat dinikmati di berbagai platform musik digital. https://www.youtube.com/watch?v=pJaPW6Cm2l0 Agar tidak ketinggalan berita musik terkini, yuk simak update-an terbaru di media sosial dan situs Bicara Musik!
Banner 300x600

RELATED BERITA

RELATED BERITA